BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Sabtu, 27 Februari 2010

Sejarah Manchester United part 2

Era Alex Ferguson (1986-1999)

Alex Ferguson menggantikan Atkinson dan membawa klub finish di urutan ke-11. Di musim berikutnya (1987-1988) Fergie membawa United duduk di posisi runner-up Liga. Di musim ini juga Brian McClair menjadi pemain United pertama setelah George Best yang mampu mencetak 20 gol di kompetisi liga.

Betapapun demikian, United harus berjuang keras di tahun 1989, dimana banyak pemain rekrutan Ferguson tidak berhasil memuaskan klub dan suporter. Pada awal 1990 beredar spekulasi bahwa Ferguson akan dipecat. Tetapi kemenangan di putaran ketiga Piala FA membuat harapan tetap hidup, akhirnya United berhasil meraih Piala FA tahun 1990.

United menjuarai Piala Winners musim kompetisi 1990-91, dengan mengalahkan juara Spanyol Barcelona di final dengan skor 2-1. Musim berikutnya menjadi musim yang sangat menyesakan bagi kubu United karena gagal meraih gelar liga setelah performa tim yang merosot di akhir-akhir kompetisi, hal ini berhasil membuat Leeds United melewati mereka. Sementara itu pada tahun 1991 masuk ke London Stock Exchange dengan nilai jual 18 juta Pounds.

Kedatangan Eric Cantona dari Leeds pada November 1992 membawa secercah cahaya harapan bagi United, dan akhirnya United berhasil mengakhiri musim kompetisi 1992-93 sebagai juara. Ini adalah gelar liga pertama sejak tahun 1967. Musim berikutnya (1993-1994) United berhasil meraih "Double Champions" , Premier League dan Piala FA. Tetapi pada tahun ini juga tepatnya 20 Januari 1994 manajer legendaris dan Presiden klub Sir Matt Busby wafat.

Pada musim 1994-95, Cantona menerima hukuman 8 bulan tidak boleh bermain setelah menyerang dan telibat perkelahian dengan seorang fans Crystal Palace. kekalahan di dua partai terakhir membuat United memaksa United hanya menjadi runner-up di liga dan di Piala FA. Ferguson kemudian melakukan tindakan yang dianggap menghina suporter dengan menjual beberap pemain kunci dan menggantinya dengan para pemain muda yang berasal dari tim akademi United. Beberapa dari mereka pun langsung menjadi pemain inti. United dengan pemain-emain mudanya mengejutkan daratan Inggris dengan kembali meraih double champion pada tahun 1995-1996

United kembali memenangi liga tahun 1997, dan Eric Cantona mengumumkan pengunduran dirinya dari dunia sepakbola di usia 30 tahun, usia yang sebenarnya masih cukup untuk bermain beberapa tahun lagi. United mengawali musim1997-98 dengan baik, tetapi cedera berantai dari beberapa pemain membuat United harus menyerah pada Arsenal di liga dengan hanya menempati posisi runner-up.

Musim 1998-99 adalah musim yang paling sukses dalam sejarah klub. United menjadi klub Inggris pertama yang berhasil meraih "Treble" . United berhasil menjuari Premier League, Piala FA dan Liga Champions pada musim yang sama. Partai final Liga Champions adalah partai final yang paling menegangkan bagi United, karena sampai menit ke-90 United masih tertinggal 0-1 dari Bayern Munich. Dua gol di masa injury time melalui Teddy Sheringham dan Ole Gunnar Solskjaer akhirnya membawa United sebagai juara Liga Champions 1998-1999. Ironisnya di partai final ini United kehilangan dua pemain penting, Roy Keane dan Paul Scholes . Berkat kesuksesannya ini Ferguson dianugerahi gelar kehormatan oleh Kerajaan Inggris.


Sumber :http://www.dheryudi.bravehost.com/united/united_sejarah02.html

0 komentar: